Ikhbar.com: Anggota Fraksi Partai Golkar sekaligus Wakil Ketua DPRD Kabupaten Cirebon, Teguh Rusiana Merdeka, menyoroti pentingnya konektivitas sebagai fondasi utama untuk meningkatkan kesejahteraan sosial dan ekonomi masyarakat.
Hal ini disampaikannya menyusul temuan-temuan selama masa reses, serta dalam rapat kerja bersama Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Cirebon.
Menurut Teguh, program yang diajukan pemerintah harus dapat menjawab kebutuhan mobilitas warga secara efektif.
Baca: Sinikhbar: Tutur Lakon Bupati Imron
“Wajar jika masyarakat menuntut perbaikan jalan secepatnya. Jalan-jalan di wilayah timur itu jadi penopang utama roda ekonomi. Kalau jalannya rusak, otomatis aktivitas dan perekonomian terganggu,” ujar Teguh di Cirebon, dikutip pada Kamis, 14 Agustus 2025.
Menurutnya, banyak masalah sosial dan ekonomi yang terungkap berakar dari buruknya infrastruktur transportasi.
Ia menegaskan bahwa tanpa akses jalan yang memadai dan layanan angkutan umum yang andal, mobilitas warga dan distribusi produk lokal menjadi terhambat.
Keluhan lain yang ditemukan mencakup isu irigasi pertanian, hingga lambatnya sistem perizinan yang dapat menghambat investasi di kawasan industri.
Baca: Usulan Gelar Pahlawan Nasional untuk Kiai Abbas Buntet kian Menguat
Oleh karena itu, pihaknya mendesak Dinas Perhubungan untuk memperkuat program dan kebijakan yang fokus pada pembangunan infrastruktur secara merata.
Peningkatan konektivitas ini diyakini tidak hanya akan membuka isolasi wilayah, tetapi juga menjadi motor penggerak ekonomi daerah menuju kesejahteraan yang lebih baik dan merata bagi seluruh masyarakat Kabupaten Cirebon.