Kuota Salat Id di Masjid Istiqlal 250 Ribu Jemaah

Wakil Menteri Agama (Wamenag) RI Saiful Rahmat Dasuki (kiri) bersama Imam Besar Masjid Istiqlal Nasaruddin Umar (kanan) dalam Konferensi Pers terkait penyelenggaraan peribadatan Idulfitri di Masjid Istiqlal, Jakarta, Selasa (9/4/2024). Foto: ANTARA

Ikhbar.com: Imam Besar Masjid Istiqlal, Nasaruddin Umar, menyatakan bahwa Masjid Istiqlal telah menyiapkan tempat untuk menyelenggarakan Salat Idulfitri 1445 Hijriah bagi 250 ribu orang.

Kapasitas tersebut dapat ditambah lagi dengan memanfaatkan lapangan yang tersedia di sekitar masjid.

Baca: [Khotbah Idulfitri] Mendulang Karunia di Hari Mulia

Persiapan ini dilakukan dalam rangka menyambut momen sakral Idul Fitri dengan memastikan ketersediaan tempat ibadah yang memadai bagi umat Islam.

“Pengalaman yang lalu itu kalau dimaksimumkan (Masjid) Istiqlal ini bisa menampung sekitar 250 ribu jamaah,” katanya, dikutip dari ANTARA, pada 9 April 2024.

Selain itu, masjid juga telah menyiapkan kantong parkir dengan kapasitas mencapai 1.000 mobil untuk memfasilitasi jamaah yang datang.

Pihak masjid telah berkoordinasi dengan sejumlah kantor di sekitarnya untuk mendapatkan kantong parkir tambahan jika diperlukan.

“Kantor-kantor yang memiliki ruang parkir di sini, ya (seperti) Pertamina. (Untuk) bus, kita sudah mengantisipasi di sekitar monas, jadi nanti antar jemput. Jadi kalau saja diikuti peraturan-peraturan besok yang ditetapkan oleh pihak kepolisian, insya Allah diharapkan bisa lancar,” ujarnya.

Dalam penyelenggaraan Salat Id, Imam Harian Masjid Istiqlal, Ahmad Husni Ismail, akan memimpin shalat, sedangkan khutbah akan disampaikan oleh Rais Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU), Prof. Dr. KH Abdul A’la Basyir, dengan tema “Memperkuat kebersamaan dengan menjaga persatuan dan kesatuan bangsa.”

Baca: Pilihlah Daging tanpa Lemak untuk Sajian Lebaran

Dalam upaya memastikan keamanan selama acara, masjid telah bekerja sama dengan pihak kepolisian.

Pihak masjid juga mempertimbangkan banyaknya jamaah yang mengikuti kegiatan iktikaf, yang jumlahnya bisa mencapai 50 ribu jamaah pada satu malam.

Sejumlah tokoh, termasuk Presiden RI Joko Widodo dan Wakil Presiden RI Ma’ruf Amin, dijadwalkan untuk menghadiri kegiatan Salat Id di Masjid Istiqlal. Dengan persiapan yang matang, diharapkan acara Salat Idulfitri 1445 H dapat berjalan dengan aman, nyaman, lancar, dan penuh kekhidmatan.

Baca artikel kami lainnya di Google News.