Karpet Masjid Nabawi Dipasang Chip, Ini Kecanggihannya

Penampakan chip pada karpet Masjid Nabawi di Madinah, Arab Saudi. Foto: Dok. Haromain

Ikhbar.com: Masjid Nabawi di Madinah, Arab Saudi menerapkan penggunaan teknologi untuk perawatan dan kebersihan. Pihak pengelola memasang chip di karpet tempat suci itu untuk mengetahui informasi pembersihan.

Dikutip dari Gulf News, pemasangan teknologi tersebut diklaim mampu memberikan sejumlah informasi, seperti lokasi karpet hingga riwayat pembersihan, sterilisasi, dan pemberian pewangi.

“Karpet di Masjid Nabawi sendiri dibersihkan dan diberi wewangian setiap hari. Dengan adanya chip tersebut, tentu dapat memudahkan petugas untuk melaksanakan tanggung jawabnya,” tulis Gulf News dikutip pada Rabu, 31 Januari 2024.

Tiap-tiap karpet dilengkapi dengan QR Code. Saat dipindai, kode batang tersebut akan menampilkan informasi seperti tanggal pembuatan karpet, penggunaan, lokasi dan waktu pencucian.

Kota Madinah yang tak lain merupakan Masjid Nabawi berada memang jadi tujuan banyak umat Muslim selain menuju ke Masjidil Haram di Makkah. Selain kedua tempat suci tersebut, jemaah juga kerap mengunjungi tempat bersejarah lainnya.

Baca: Muslim Luar Saudi Boleh Akad Nikah di Masjidil Haram dan Masjid Nabawi

Masjid Nabawi sendiri didatangi jutaan jamaah hampir setiap waktu. Otoritas Umum Urusan Masjid Nabawi melaporkan terdapat 6,3 juta jemaah pada minggu lalu.

Sementara pada 2023, lebih dari 280 juta umat Muslim beribadah di Masjid Nabawi. Di sekitar komplek tempat tersebut juga terdapat makam Nabi Muhammad Saw dan Raudhah.

Arab Saudi memperkirakan akan ada 10 juta umat Muslim dari luar negeri untuk melaksanakan umrah pada musim ini. Mereka telah melaksanakannya sejak enam bulan lalu.

Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi, Tawfiq Al Rabiah mengatakan, sebanyak 13,5 juta jemaah melaksanakan umrah pada 2023.

Ikuti dan baca artikel kami lainnya di Google News.