Panwascam Pabedilan Cirebon Perkuat Sinergitas dengan PKD dalam Pengawasan Pemilu 2024

Supervisi Coklit Panwascam Pabedilan dengan Komisioner Provinsi dan Komisioner Kabupaten. Foto: DOK PANWASCAM PABEDILAN

Ikhbar.com: Panitia Pengawas tingkat Kecamatan (Panwascam) Pabedilan, Kabupaten Cirebon terus melakukan langkah-langkah dalam mengawasi setiap tahapan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. Salah satunya, yakni terus memperkuat sinergitas dengan para Pengawas Kelurahan dan Desa (PKD).

Ketua Panwascam Pabedilan, Carya Yaya Sundraya menyebutkan, untuk memperkuat pengawasan di wilayah yang menjadi tanggungjawabnya, dibutuhkan sinergitas dengan para PKD.

“Ini sebagai bagian dari upaya kolaborasi dalam menjaga integritas dan kelancaran proses pemilihan umum yang akan berlangsung 14 Februari 2024 mendatang,” ujarnya, Rabu, 21 Desember 2023.

Sebab kata dia, sinergitas antara Panwascam dan PKD dalam melakukan pengawasan, akan bisa lebih efektif terhadap setiap tahapan Pemilu, baik saat masa kampanye saat ini maupun nanti saat pendistribusian logistik Pemilu 2024.

Ia juga menjelaskan pentingnya peran PKD dalam menjaga keadilan dan transparansi dalam Pemilu.

“Kami sangat mengapresiasi kerja sama dan kontribusi dari PKD dalam memastikan pemilihan yang berintegritas dan berkeadilan,” ujarnya.

Ikuti dan baca artikel kami lainnya di Google News.