Ikhbar.com: Presiden Palestina, Mahmoud Abbas mendesak Presiden Amerika Serikat, Joe Biden untuk segera menghentikan genosida yang dilakukan militer Israel terhadap warga Gaza.
Dikutip dari WAFA, Abbas juga mendesak Biden agar bantuan kemanusiaan yang saat ini tengah dibutuhkan segera masuk ke Jalur Gaza.
“Presiden Biden, saya menyerukan kepada Anda agar segera menghentikan bencana kemanusiaan ini. Genosida harus dihentikan erhadap rakyat kami yang tidak bersalah. Sejarah tidak akan memaafkan siapa pun yang melakukan kejahatan ini,” tegas Abbas dikutip pada Ahad, 19 November 2023.
Dalam pidatonya itu, Abbas menegaskan bahwa rakyat Palestina berhak hidup di tanah airnya dengan bebas dan bermartabat.
Menurut laporan WAFA, serangan Israel yang dimulai sejak 7 Oktober 2023 telah merenggut nyawa 12.300 warga Palestina di Gaza. Sedangkan jumlah tewas dari pihak Israel mencapai sekitar 1.200 orang.
Tak hanya menelan korban jiwa, serangan beruntun Israel juga merusak ribuan bangunan termasuk rumah sakit, masjid, gereja, dan ruas jalan di Gaza.
Tidak berhenti di situ, Israel juga telah memutus pasokan bahan bakar, listrik dan air. Akibatnya, baru-batu ini rumah sakit Indonesia di Gaza Utara dilaporkan berhenti beroperasi menangani pasien.