Tuesday, May 30, 2023
Ikhbar.com | Mengabarkan Kebaikan
  • Home
  • Berita
    • Tekno
    • Tips
  • Tadris
  • Sirah
  • Syariah
  • Nisa
  • Risalah
    • Indana
    • Konsultasi
  • Tasawuf
  • Tsaqafah
  • Doa
No Result
View All Result
Ikhbar.com | Mengabarkan Kebaikan
  • Home
  • Berita
    • Tekno
    • Tips
  • Tadris
  • Sirah
  • Syariah
  • Nisa
  • Risalah
    • Indana
    • Konsultasi
  • Tasawuf
  • Tsaqafah
  • Doa
No Result
View All Result
Ikhbar.com | Mengabarkan Kebaikan
No Result
View All Result
Home Berita

9 Jenis Mushaf Al-Qur’an Dipamerkan Kemenag

by Redaksi
April 9, 2023
in Berita
A A
9 Jenis Mushaf Al-Qur’an Dipamerkan Kemenag

Mushaf Al-Qur'an terbesar dari Wonososbo, Jateng akan dipamerkan Kemenag

Share on FacebookShare on Twitter

Ikhbar.com: Sebanyak sembilan mushaf Al-Qur’an akan dipamerkan dalam Gebyar Nuzulul Qur’an. Acara yang digagas Kementerian Agama (Kemenag) itu dijadwalkan berlangsung pada 10-14 April 2023.

Masyarakat umum dapat menyaksikan secara langsung dengan datang ke Lobi Gedung Kantor Pusat Kementerian Agama, Jalan MH Thamrin.

“Dalam Gebyar Nuzulul Qur’an ini, kita akan menampilkan sembilan mushaf fenomenal yang saat ini menjadi koleksi Bayt Al-Qur’an Kemenag,” ungkap Kepala Balitbang dan Diklat Kemenag, Suyitno, di Jakarta, Sabtu, 8 April 2023.

Berikut sembilan mushaf yang akan dipamerkan Kemenag:

ArtikelTerkait

Kemenag Ancam Katering Haji jika Telat Sajikan Makanan ke Jemaah

Merokok di Area Masjid Nabawi Didenda Rp800 Ribu

Perdana, Gus Menag Lepas Penerbangan Haji dari Bandara Kertajati

Gus Menteri Dorong Sinergi Lintas Pesantren

Mushaf Usman bin Affan (replika)

Mushaf tertua ini dipamerkan kepada masyarakat agar mengetahui bagaimana teks pada mushaf masa awal yang masih tanpa tanda titik dan tanda baca.

Mushaf Istiqlal

Mushaf Istiqlal merupakan mushaf Al-Qur’an terindah. Mushaf ini didesain dengan merepresentasikan Indonesia, berhiaskan 45 ragam hias dari seluruh wilayah Indonesia.

Mushaf Wonosobo

Mushaf Wonosobo menyabet rekor sebagai Al-Qur’an terbesar. Ia memiliki ukuran halaman 150 X 200 cm, ukuran teks 80 x 130 cm, atau 2 X 3 m bila dibuka. Ditulis di atas kertas manila berukuran 1,5 X 2 m dengan beratnya mencapai 165 kg.

Sampulnya dibuat dari kayu jati yang dilengkapi dengan penguat dari besi tahan karat. Sehingga, berat keseluruhan mushaf Al-Qur’an beserta sampulnya sekitar 3 kuintal. Untuk mengangkatnya diperlukan 8 orang.

Mushaf Istanbul

Mushaf ini dikenal sebagai Al-Qur’an terkecil di dunia yang hanya memili ukuran panjang kurang dari 2 cm.

Mushaf Pusaka

Mushaf Pusaka sendiri merupakan Al-Qur’an kenegaraan pertama. Mushaf ini ditulis atas prakarsa Presiden RI, Ir. Soekarno dan merupakan mushaf resmi yang ditulis tangan pertama kali setelah kemerdekaan RI.

Mushaf ini dianggap sebagai hadiah dari umat Islam Indonesia untuk kemerdekaan RI. Peresmian mushaf ini dilakukan dengan penulisan huruf ba’ (huruf pertama Basmalah) oleh Bung Karno, dan diakhiri dengan huruf mim (huruf terakhir) oleh Bung Hatta.

Mushaf Standar Indonesia Rasm Usmani

Mushaf Rasm Usmani menjadi rujukan resmi para penerbit dan percetakan Al-Qur’an di Indonesia dalam memproduksi mushaf.

Mushaf Braille

Mushaf ini merupakan Al-Qur’an khusus bagi penyandang disabikitas tuna netra. Mushaf ini begitu membantu bagi umat muslim yang memiliki kekurangan dalam melihat untuk tetap bisa membaca Al-Qur’an.

Mushaf Isyarat

Mushaf isyarat ini biasa digunakan oleh teman tuli. Al-Qur’an bahasa isyarat ini digunakan oleh para Sahabat Tuli.

Mushaf Kuno-kunoan

“Kesembilan, mushaf kuno-kunoan. Ini yang dimaksud yaitu mushaf kuno palsu atau mushaf yang dibuat seolah-olah kuno,” ungkap Suyitno.

Menurut Suyitno, mushaf ini kerap dibuat untuk menipu masyarakat demi keuntungan materi. Ia menjelaskan bahwa dipamerkannya mushaf ini sebagai edukasi agar masyarakat tidak mudah tertipu bila ditunjukkan mushaf yang diklaim ‘kuno’.

Kaban Suyitno menambahkan, selain dalam rangka memperingati momentum turunnya Al-Qur’an, Gebyar Nuzulul Qur’an ini dimaksudkan sebagai sarana syiar dan edukasi bagi masyarakat.

“Dalam kesempatan ini masyarakat juga dapat memperoleh informasi berbagai produk hasil kajian Al-Qur’an yang dimiliki Kemenag,” paparnya.

Selain pameran produk, dalam Gebyar Nuzulul Qur’an juga akan dibuka Konsultasi Layanan Tashih Al-Qur’an, pameran kaligrafi batik, hingga aneka lomba Qur’ani Expose.

“Termasuk di dalamnya adalah lomba membaca mushaf braille dan lomba membaca Al-Qur’an isyarat. Rencananya Penasihat DWP Kemenag Ibu Eny Retno Yaqut juga akan hadir membuka kegiatan Gebyar Nuzulul Qur’an serta menyerahkan hadiah lomba-lomba ini,” tutur Suyitno.

Baca artikel kami lainnya di Google News.

Tags: al-qur'anKemenagNuzulul Qur'an
ShareTweetSendShare
Previous Post

Mengakrabi Ramadan nan Lengang di Jepang

Next Post

Mengenal Al-Qur’an Maghribi, Mushaf Maroko yang Sempat bikin Heboh

Next Post
Mengenal Al-Qur’an Maghribi, Mushaf Maroko yang Sempat bikin Heboh

Mengenal Al-Qur'an Maghribi, Mushaf Maroko yang Sempat bikin Heboh

Pemudik Diminta Waspada Potensi Hujan di Sejumlah Wilayah

Pemudik Diminta Waspada Potensi Hujan di Sejumlah Wilayah

Arab Saudi Luncurkan Gelang Digital Anak

Arab Saudi Luncurkan Gelang Digital Anak

Panitia Haji Diminta Perhatikan Penuh Jemaah Lansia

Panitia Haji Diminta Perhatikan Penuh Jemaah Lansia

Doa ketika Dilanda Rindu

Doa ketika Dilanda Rindu

  • Trending
  • Comments
  • Latest
Pemerintah Sepakat 1 Ramadan 1444 H Kamis Besok

Jika Pemerintah Tetapkan Lebaran Sabtu, Apakah Jumat Tetap Wajib Berpuasa?

April 20, 2023
Kemenag Buka Kesempatan Santri Kuliah di Al-Azhar Mesir

Kemenag Buka Kesempatan Santri Kuliah di Al-Azhar Mesir

May 12, 2023
Link Download Logo Harlah ke-63 PMII

Link Download Logo Harlah ke-63 PMII

April 1, 2023
Adab Bersilaturahmi ke Mantan Suami atau Istri

Adab Bersilaturahmi ke Mantan Suami atau Istri

March 10, 2023
Kemenag Ancam Katering Haji jika Telat Sajikan Makanan ke Jemaah

Kemenag Ancam Katering Haji jika Telat Sajikan Makanan ke Jemaah

Doa-doa Nabi untuk Orang Sakit

Doa-doa Nabi untuk Orang Sakit

PBNU: Pesantren Jangan Distigma Penuh Kekerasan

PBNU: Pesantren Jangan Distigma Penuh Kekerasan

Rekrutmen ASN 2022 Segera Dibuka: Guru dan Tenaga Kesehatan Jadi Prioritas

Rekrutmen ASN 2022 Segera Dibuka: Guru dan Tenaga Kesehatan Jadi Prioritas

Kemenag Ancam Katering Haji jika Telat Sajikan Makanan ke Jemaah

Kemenag Ancam Katering Haji jika Telat Sajikan Makanan ke Jemaah

May 29, 2023
Merokok di Area Masjid Nabawi Didenda Rp800 Ribu

Merokok di Area Masjid Nabawi Didenda Rp800 Ribu

May 29, 2023
Perdana, Gus Menag Lepas Penerbangan Haji dari Bandara Kertajati

Perdana, Gus Menag Lepas Penerbangan Haji dari Bandara Kertajati

May 29, 2023
Benarkah Suami Lebih Utama Pergi Haji ketimbang Istri?

Benarkah Suami Lebih Utama Pergi Haji ketimbang Istri?

May 29, 2023
Ikhbar.com | Mengabarkan Kebaikan

Segenap kabar kami sajikan melalui prinsip kemanfaatan jurnalisme, lebih tepatnya jurnalisme keislaman yang berkeadaban

Ikuti Kami

Kanal

  • Berita
  • Doa
  • Headline
  • Indana
  • Konsultasi
  • Nisa
  • Risalah
  • Sirah
  • Syariah
  • Tadris
  • Tasawuf
  • Tekno
  • Tips
  • Tsaqafah
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Iklan & Kerja Sama

Copyright © 2023 Ikhbar.com, All Rights Reserved

No Result
View All Result
  • Home
  • Berita
    • Tekno
    • Tips
  • Tadris
  • Sirah
  • Syariah
  • Nisa
  • Risalah
    • Indana
    • Konsultasi
  • Tasawuf
  • Tsaqafah
  • Doa

Copyright © 2023 Ikhbar.com, All Rights Reserved

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In