Ikhbar.com: Delegasi Irak melayangkan protes kepada pihak penyelenggara Olimpiade Paris 2024 lantaran benderanya dipasang bersebelahan dengan Israel.
Protes tersebut dilayangkan Irak saat tim sepakbola mereka melakoni laga melawan Argentina di Lyon pada Sabtu, 27 Juli 2024.
Salah satu delegasi Irak, Herda Raouf mengaku kaget saat dirinya tiba di Stadion Lyon melihat bendera Irak dipajang bersebelahan dengan Israel. Padahal, kata dia, negara Zionis tersebut tidak bertanding di Lyon.
Baca: Larangan Hijab Atlet Olimpiade 2024 Banjir Kecaman
“Kami telah meminta perwakilan Komite Olimpiade Internasional (IOC) untuk memindahkan atau menurunkan bendera Israel. Namun usulan kami ditolak pihak olimpiade,” katanya dikutip dari Reuters pada Selasa, 30 Juli 2024.
Selain itu, Raouf juga mengaku pihaknya telah mengirimkan protes resmi melalui email kepada IOC dengan tuntutan yang sama. Protes tersebut dilayangkan sebelum pertandingan dengan Argentina.
“Permintaan tersebut juga ditolak,” tegas Raouf.
Menanggapi polemik tersebut, pihak IOC mengaku bahwa semua bendera negara yang berpartisipasi dalam pertandingan sepak bola pria dan wanita,memang dipajang dalam urutan abjad.
“Itulah mengapa bendera Irak terpasang di sebelah bendera Israel,” ujar IOC.
Protes juga sempat dilayangkan Palestina kepada IOC. Mereka meminta atlet Israel untuk dilarang mengikuti Olimpiade Paris 2024. Lagi-lagi, permintaan tersebut ditolak pihak penyelenggara.